NEWS & EVENTS

The science of today is the technology of tomorrow

Yuk Ketahui, 6 Jenis Aplikasi Scan Barcode yang Terbaik
Feb 17th, 2019
AIDC

Aplikasi Scan Barcode saat ini sudah banyak digunakan, salah satunya di smartphone Android. Karena tidak jarang dalam password, produk, lokasi dan info kontak yang saat ini sudah dikemas dalam bentuk barcode.

Jaditidak mungkin Anda dapat mengetahui kode barcode tanpa menggunakan alat. Selain itu dengan perkembangan aplikasi Android saat ini mampu memberikan kemudahan, terutama dengan adanya alat scan barcode. Sedangkan jenisnya sendiri sangat beragam.

Jenis-jenis Aplikasi Scan Barcode untuk Android yang Terbaik


Barcode Scanner

Aplikasi scan ini dapat diunduh secara gratis dan sampai saat ini sudah berhasil diunduh sampai ratusan juta kali. Dengan aplikasi ini, maka Anda dapat membaca kode dengan cepat dan hampir sama cepatnya dengan alat scanner barcode. Sedangkan memori yang dibutuhkan sendiri tidak banyak.

Dengan begitu aplikasi barcode scanner ini sangat ringan digunakan pada system Android. Untuk fungsi aplikasi sendiri hanya untuk membaca kode, tidak dapat digunakan untuk membuat kode.

QR Droid Code Scanner

Aplikasi scan barcodeQR Droid Code Scanner dapat digunakan untuk membaca QR dan barcode. Dapat digunakan untuk membuat kode QR dan barcode. Selain itu akan ada banyak fitur yang ada di dalamnya dan sangat bermanfaat. Mulai dari scan, history, inbox,create, setting dan yang lainnya. Pembacaan kode sendiri dapat dilakukan melalui fitur scan dan pembuatan kode melalui fitur create.

QR Code Scanner

Aplikasi QR Code Scanner termasuk aplikasi yang dapat menjadi pilihan terbaik. Hal inikarena dapat digunakan untuk memindai berbagai kode barcode. Baik barcode 1 dimensi atau barcode 2 dimensi.

Selain itu aplikasi scan barcodeini juga memiliki kemampuan pindai yang sangat banyak. Kode yang dapat dibacamulai dari CODARBAR, ITF, EAN 8, PDF471 dan jenis kode barcode lain.

Untuk kode barcode dapat dibuat juga menggunakan aplikasi QR Code Scanner. Anda dapat memasukkan informasi seperti email, teks, kontak dan lokasi. Hanya saja tidak didukung utnuk menyimpan hasil barcode. Anda perlu menyimpan hasil barcode dalam bentuk screenshot.

QR Barcode Scanner

Untuk aplikasi scan barcodeini akan membawa para pengguna ke tempat tautan dari barcode. Jika barcodeberisi link situs, maka pengguna akan dibawa langsung menuju situs link dari website tersebut.

Jika barcode berisi teks, maka pengguna dapat melihat teksnya langsung. Jadiaplikasi QR Barcode Scanner ini cukup cepat dalam memindai barcode. Dapat jugadigunakan untuk membuka barcode secara otomatis yang berisi infor kontak serta media sosial.

QR Code Reader

Pemindai barcode pada aplikasi scan barcode jenis ini sangat beragam. Mulai dari data matrix, quick code,kode 39, EQS dan jenis pemindaian lain. Selain itu aplikasi ini juga dapat membuat pengaksesan internet menjadi lebih mudah. Apalagi dengan kelebihan yang memilikinya untuk membaca kode QR Qi-Fi.

Jadi perangkat dapat tersambung secara langsung ke internet, tanpa Anda mengetik password. Pada aplikasi ini sudah dilengkapi dengan pembuat kode barcode. Memiliki ukuran yang kecil atau tidak lebih dari 1.3 MB.

Neo Reader QR & Barcode Scanner

Untuk jenis aplikasi scan barcode ini aka nada cukup banyak barcode yang dapat dipindai. Mulai dari UPC, EAN. kode 39, kode 128 dan kode barcode lain. Anda hanya perlu mendekatkan perangkat ponsel ke barcode dan aplikasi akan memindai secara otomatis.

Memang banyak aplikasi yang ditawarkan untuk scanner barcode. Namun menggunakan alat khusus untuk scanner barcode akan lebih cepat dana akurat dalam melakukan pembacaan barcode. Sehingga pekerjaan anda dapat lebih cepat dan tepat. Hal ini cocok bagi usaha anda yang mengharuskan pembacaan barcode setiap saat. Jika anda membutuhkan alat khusus unntuk membaca barcode, konsultasikan kepada teknisi terpercaya yang dimiliki PT ION Indotek. Disini anda dapat mengetahui alat yang sesuai dengan kebutuhan usaha anda sehingga budget yang dikeluarkanpun turut sesuai dengan kebutuhan bisnis anda. Hubungi PT ION Indotek disini.